Menjajal Kecanggihan Xiaomi Redmi 2

Setelah membawa kesuksesan generasi pertama Xiaomi Redmi 1S. Kini Xiaomi menghadirkan generasi penerusnya, yaitu Xiaomi Redmi 2. Seri terbaru Xiaomi ini, masih mepertahanan desain yang kurang lebih sama dari generasi sebelumnya yaitu dengan ukuran layar 4,7 inchi, ketajaman layar  720p dan kerapatan 312ppi.  Secara berat, ponsel ini memiliki bobot lebih ringan 25 gram dari Redmi 1s yaitu sebear 133 gram. Untuk warnanya, Xiaomi Redmi 2 telah menambahkan pilihan warna putih.
Selain spesifikasi di atas, Xiaomi Redmi 2 juga dikemas dengan kamera yang tidak mengalami banyak perubahan. Untuk kamera utama ponsel ini dilengkapi dengan 8 megapiksel dengan diafragma lensa yaitu f/2,2 dan dapat merekam video dengan kuliatas mencapai 1080p. Sedangkan untuk kamera depan sudah ditingkatkan menjadi 2 megapiksel. Dengan modal spesifikasi kamera tersebut, smartphone ini sudah cukup sekali sebagai alat rekam saat travelling baik untuk ber-selfie ria ataupun sekadar mengabadikan moment.

Berbeda dengan generasi sebelumnya, ponsel ini sudah dibekali dengan android kitkat. Namun sayangnya belum ada informasi apakah nantinya bisa di upgrade ke lollipop atau tidak. Selain itu, tampilan antarmuka yang disuguhkan merupakan versi terbaru dari MIUI v6. Versi terbaru dari MIUI ini menghadirkan beberapa perubahan yang cukup signifikan dari versi sebelumnya seperti notifikasi yang lebih baik, blocking panggilan tak dikenal, serta fitur IV. Meskipun banyak perubahan, namun cara pengoperasiannya tetaplah sama. Sebagai informasi bahwa untuk aplikasinya, MIUI v6 ini tidak menyediakan aplikasi Google secara langsung. Namun kalian tetap dapat  menginstalnya secara mudah melalui Mi Market ataupun Play Store.
 

Dengan harga yang lebih murah dari pendahulunya, keunggulan lain yang ditawarkan Xioami Redmi 2 dibanding ponsel lain yang sejenis adalah ponsel ini sudah mendukung konektivitas 4G serta tersedianya dua slot kartu SIM.  Selain itu, prosessornya sudah menggunakan Qualcomm snapdragon 410 dengan CPU quadcore 1.2 GHz. RAM 1 GB, serta memori internal 8GB. Dengan spesifikasi yang disebutkan tadi dan ditambah dengan kualiatas audio yang baik, Xiaomi Redmi 2 ini cocok digunakanan sebagai alternatif gadget untuk bermain game terbaru seperti asphalt 8 dan Real Racing 3.

Secara keseluruhan, walaupun Xioami Redmi 2 hanya menawarkan spesifikasi yang tidak berbeda jauh dari Redmi 1s yaitu hanya dari sisi prosesor, desain yang lebih ramping dan modern, tampilan layar yang lebih cemerlang, sistem operasi baru, kamera selfie yang ditingkatkan, serta daya baterai yang sedikit lebih besar, kinerja yang ditawarkan oleh smartphone ini sudah cukup untuk kebutuhan sehari-hari seperti ber-social media, gaming, bekerja, browsing dan juga multimedia. Oleh karena itu, dengan harga low price yang dibandrol olehnya, ponsel ini patut untuk dimiliki 

This entry was posted on Thursday, April 30, 2015 and is filed under . You can follow any responses to this entry through the RSS 2.0. You can leave a response.

Leave a Reply